Update Informasi Pencairan BPNT Tahap 2, Cair April atau Setelah Lebaran?

- Selasa, 28 Maret 2023 | 19:12 WIB
Update Informasi Pencaiaran BPNT Tahap 2, Cair April? (Instgram/@kemensosri)
Update Informasi Pencaiaran BPNT Tahap 2, Cair April? (Instgram/@kemensosri)

AYOINDONESIA.COM -- Bagi masyarakat yang tengah menanti pencairan bantuan sosial BPNT Tahap 2 tahun 2023, perlu mengetahui beberapa informasi penting terkait pencairan dana tersebut.

Pada tahap pencairan sebelumnya, terdapat perbedaan dalam jumlah pencairan melalui PT Pos Indonesia dan KKS Merah Putih.

Beberapa laporan menunjukkan bahwa pencairan melalui PT Pos Indonesia langsung cair untuk alokasi 3 bulan, sedangkan untuk pencairan melalui KKS Merah Putih Bank Himbara banyak yang hanya cair 2 bulan saja.

BPNT Tahap 1 sendiri sudah disalurkan ke seluruh daerah di Indonesia melalui KKS Bank BNI, BRI, BSI, Mandiri, dan BTN, serta melalui PT Pos Indonesia.

Jika melihat skema pencairan sebelumnya, BPNT Tahap 2 kemungkinan akan cair pada bulan April atau awal Mei.

Baca Juga: FIX! Ramadhan Bakal Dapat Bansos Sembako atau BLT Lagi! Tito Perintahkan Ini untuk Bupati/Gubernur

Alokasi bantuan untuk BPNT Tahap 2 yang memuat bantuan untuk bulan Maret dan April adalah sebesar Rp 400 ribu untuk setiap keluarga penerima manfaat.

Mengingat pembaruan data sudah dilakukan sebelum tahap pertama cair, agaknya pencairan BPNT Tahap 2 bakal disalurkan lebih cepat.

Penyaluran melalui PT Pos Indonesia dimana bantuan telah disalurkan untuk tiga bulan sekaligus besar kemungkinan tahap 2 akan disalurkan lebih lama dari KKS Merah Putih, bisa jadi pada Mei atau Juni.

Meskipun begitu, tidak menutup kemungkinan jika pemerintah bersedia menyamakan jadwal penyaluran melalui Bank Himbara, PT Pos Indonesia bakal menyalurkan hanya untuk satu bulan di bulan April 2023.

Sebagaimana diketahui, BPNT saat ini disalurkan dalam bentuk uang tunai dari sebelumnya dalam bentuk saldo untuk belanja kebutuhan pokok.

Hal ini dilakukan agar penerima manfaat bisa lebih leluasa dalam membelanjakannya sesuai kebutuhan.

Baca Juga: Bansos Pangan Mulai Disalurkan 30 Maret 2023, Begini Cara Cek Nama Penerima

Selanjutnya, bagi masyarakat yang ingin mengetahui apakah menjadi penerima bansos atau bukan bisa melakukan pengecekan melalui https://cekbansos.kemensos.go.id/.

Halaman:

Editor: Galuh Widoera Prakasa

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X