AYOINDONESIA.COM -- Pendafaran Program Kartu Prakerja Gelombang 48 kembali dibuka oleh pemerintah.
Tahun 2023 ini, pemerintah kembali membuka kesempatan bagi kamu yang ingin mengikuti Program Kartu Prakerja Gelombang 48.
Berbeda dari tahun sebelumnya, Program Kartu Prakerja Gelombang 48 kali ini akan menggunakan skema normal.
Ya, Kartu Prakerja mulanya dibentuk akibat imbas pandemi covid-19 beberapa tahun terakhir.
Banyaknya pekerja yang dirumahkan, membuat pemerintah berinisiatif membangun Program Prakerja hingga saat ini.
Jika tahun lalu menggunakan skema bansos dan dilakukan secara online, pendaftaran Prakerja tahun 2023 ini bakal menerapkan tiga metode pelatihan yakni hybrid, offline, dan online.
Hal ini bertujuan agar pendaftar dapat fokus terhadap pengembangan kompetensi dan keterampilan pendaftar.
Namun, untuk pendaftarannya masih bisa dilakukan secara online seperti tahun 2022.
Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 48 Dibuka, Pahami 2 Jenis Tes Ini Agar Lolos Seleksi
Tak hanya mendapatkan ilmu, penerima manfaat Prakerja juga akan mendapatkan keuntungan dari segi insentif dana yang diberikan.
Sebagaimana diketahui, nantinya dana yang diberikan melalui Program Prakerja akan disalurkan sebanyak Rp4,2 juta dengan pembagian sebagai berikut:
1.Saldo sebesar Rp3,5 juta untuk pelatihan skilling, re-skilling, dan up-skilling.
2.Saldo Rp600 ribu diberikan pasca pelatihan
3.Saldo Rp100 ribu diberikan setelah pengisian survei evaluasi
Nah buat kalian yang tertarik untuk mendaftar kartu Prakerja, yuk simak syarat pendaftaran kartu Prakerja tahun 2023.
Dilansir dari Suara.com, berikut syarat dan cara mendaftar Prakerja Gelombang 48.
Baca Juga: Ini Link Daftar, Cara Pembuatan Akun, dan Syarat Mengikuti Program Kartu Prakerja Gelombang 48
1. Warga Negara Indoensia dengan usia 18 tahun ke atas, dibuktikan dengan KTP
2. Tidak sedang menempuh pendidikan formal, seperti kuliah di perguruan tinggi negeri
3. Belum bekerja/sedang mencari kerja
4. Buruh yang terkena PHK atau pekerja yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja seperti pekerja lepas, termasuk pelaku usaha mikro.
5. Tidak termasuk pejabat negara, seperti TNI, PNS, Anggota DPRD, Perangkat Desa dan lain sebagainya.
6. Dalam satu KK, maksimal dua anggota keluarga diperbolehkan mengikuti dan menerima Kartu Prakerja.
Cara daftar Program Kartu Prakerja 2023
Untuk pendaftaran kartu Prakerja tahun 2023 akan dimulai pada triwulan pertama tahun ini. Berikut langkah-langkah yang harus dilalui saat mendaftar program Prakerja tahun 2023.
Baca Juga: Daftar Hitam Peserta Kartu Prakerja 2023 Gelombang 48, Kamu Salah Satunya?
1. Kunjungi laman https://www.prakerja.go.id/ klik menu "Daftar Sekarang".
2. Masukkan alamat email dan password.
3. Verifikasi akun melalui email kamu.
4. Setelah diverifikasi akan tertera pemberitahuan pendaftaran berhasil.
5. Selanjutnya buka kembali https://www.prakerja.go.id/
6. Masukkan nomor KK dan NIK
7. Masukkan data diri sesuai petunjuk yang tertera di layar
8. Ikuti tes motivasi dan kemampuan dasar secara online
9.Klik "Gabung" pada gelombang yang sedang dibuka.
10.Kalau sudah, tunggu pengumuman yang menyatakan kamu lolos seleksi melalui dashboard Kartu Prakerja.
***
Artikel Terkait
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 48 Dibuka, Buruan Klik Daftar di Sini!
Hore! Kartu Prakerja Gelombang 48 Telah Dibuka, Cek Syarat dan Cara Daftarnya di SiniĀ
Kartu Prakerja Gelombang 48 Kapan Dibuka? Manajemen Prakerja: Segera Daftar Sekarang!
Program Kartu Prakerja Gelombang 48 Telah Dibuka, Segera Daftar Ini Cek Syarat dan Ketentuannya
Pendaftaran Akun Kartu Prakerja Gelombang 48 Dibuka, Hanya Orang-Orang Ini yang Bisa Lolos Kartu Prakerja
Berbeda dari Tahun Sebelumnya, Simak Syarat Mengikuti Program Kartu Prakerja Gelombang 48
Besaran Insentif Kartu Prakerja 2023 Naik atau Tidak? Cek Insentif Kartu Prakerja Gelombang 48 di Sini!
Daftar Hitam Peserta Kartu Prakerja 2023 Gelombang 48, Kamu Salah Satunya?
Ini Link Daftar, Cara Pembuatan Akun, dan Syarat Mengikuti Program Kartu Prakerja Gelombang 48
Kartu Prakerja Gelombang 48 Dibuka, Pahami 2 Jenis Tes Ini Agar Lolos Seleksi