AYOINDONESIA.COM-- Kemenangan Indonesia di piala Thomas 2020 di Denmark terasa hambar karena, Indonesia terkena sanksi tes antidoping sehingga dilarang mengibarkan bendera Merah Putih dan diganti oleh bendera PBSI.
Mantan pebulu tangkis nasional menyayangkan tidak dikibarkannya bendera Merah Putih ketika tim bulu tangkis Indonesia menjuarai Piala Thomas 2020, di Aarhus, Denmark, Ahad malam.
Tim Indonesia merebut Piala Thomas dengan mengalahkan China 3-0 pada final yang berlangsung di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Ahad malam.
Namun, karena terkena sanksi WADA (Badan Antidoping Dunia) maka bendera Merah Putih tidak dapat dikibarkan bersamaan dengan berkumandangnya lagu Indonesia Raya. Sebagai gantinya bendera PBSI yang dikibarkan.
"Sangat disayangkan, rasanya seperti makan kurang garam. Biasanya kan Merah Putih dikibarkan bersamaan dengan lagu Indonesia Raya," kata Taufik yang memuji para atlet dan ofisial tidak terpengaruh oleh kondisi tersebut dan tetap fokus bertanding.
Baca Juga: Penyebab Mereh Putih Tak Berkibar di Piala Thomas: Langgar Antidoping
Baca Juga: 5 Fakta Indonesia Juara Piala Thomas 2020, Pelipur Lara Kegagalan Piala Suriman dan Uber
"Saya yakin mereka sudah tahu kondisi ini, tetapi bagus mereka tidak terpengaruh. Biar masalah ini negara yang mikirin," ujar Taufik dilansir dari Republika.co.id
Padahal ucap Taufik bendera kebangsaan hanya dikibarkan di luar negeri pada saat kedatangan presiden atau ada atlet yang juara.
Artikel Terkait
Indonesia 1-1 Denmark di Piala Thomas
Jadwal Pertandingan Final Piala Thomas 2020, Indonesia vs China Hari Ini Minggu 17 Oktober 2021 Pukul 18.00
Link Live Streaming Final Piala Thomas 2020 Indonesia vs China Minggu 17 Oktober 2021 Pukul 18.00 WIB
Kaget ! Indonesia Ubah Susunan Tim Ganda Putra di Final Piala Thomas
Susunan Pemain Indonesia vs China di final Piala Thomas 2020, Kevin Tanpa Marcus Gideon
Final Piala Thomas: Indonesia vs China 1-0, Anthony Ginting Kalahkan Lu Guang Zu
Jonathan Christie Bawa Indonesia Juara Piala Thomas 2020 Kalahkan China
5 Fakta Indonesia Juara Piala Thomas 2020, Pelipur Lara Kegagalan Piala Suriman dan Uber
Penyebab Merah Putih Tak Berkibar di Piala Thomas: Langgar Antidoping
Menpora Jelaskan Alasan Merah Putih Tak DIkibarkan di Piala Thomas, Taufik Hidayat Skakmat Pemerintah