Honda CBR 150R vs Yamaha All New R15 Connected, Pilih yang Mana Sesuai dengan Kebutuhanmu?

- Sabtu, 4 Maret 2023 | 09:16 WIB
Honda CBR 150R vs Yamaha All New R15 Connected, Pilih yang Mana Sesuai dengan Kebutuhanmu? (Astra Honda Motor & Yamaha Indonesia)
Honda CBR 150R vs Yamaha All New R15 Connected, Pilih yang Mana Sesuai dengan Kebutuhanmu? (Astra Honda Motor & Yamaha Indonesia)

AYOINDONESIA.COM -- Kamu yang sedang mencari sepeda motor sport dengan harga di bawah 40 juta rupiah mungkin pernah mempertimbangkan Honda CBR 150R dan Yamaha All New R15 Connected.

Keduanya sama-sama memiliki model lightweight motorsport dan menawarkan desain sporty dengan performa tarikan yang mantap.

Namun, sebelum kamu memutuskan untuk membeli, penting untuk mengetahui perbedaan mendasar dari kedua sepeda motor ini agar kamu bisa memilih yang sesuai dengan kebutuhanmu.

Perbedaan Desain

Honda CBR 150R memiliki dimensi PxLxT 1.983 x 700 x 1.077 mm dengan tinggi tempat duduk 782 mm, sedangkan Yamaha All New R15 Connected memiliki dimensi 1990 x 725 x 1135 mm dengan tinggi jok 815 mm.

Secara dimensi, keduanya tidak terlalu jauh berbeda, namun Yamaha R15 Connected terlihat sedikit lebih besar dan memiliki posisi duduk yang lebih tinggi.

Keduanya memiliki bobot yang sama, yakni 137 kg, kemudian fairing yang ramping, chiseled fuel, dan ekor yang disapu ke atas.

Garis-garis tajam dan lekuk sporty lebih terlihat pada Honda CBR 150R, sedangkan Yamaha All New R15 Connected lebih dinamis seperti terlihat pada fairing depan yang datar dan melebar.

Kemudian, Honda CBR 150R memiliki ujung knalpot yang lebih menukik ke atas dibandingkan dengan R15 Connected.

Fairing depan Honda terlihat lebih dekat dengan dashboard roda depan sehingga terlihat lebih merundup dibandingkan dengan Yamaha All New R15 Connected yang memiliki jarak lebih tinggi.

Baca Juga: Hyundai Stargazer Laris Manis di IIMS 2023, Laku 747 Unit, Begini Spesifikasi dan Fitur Unggulannya

Mesin dan Performa

Honda CBR 150R menggunakan mesin 4-Langkah, DOHC, Liquid Cooled with Auto Fan, Kapasitas Mesin 149,16 cc dengan Sistem Suplai Bahan Bakar PGM-FI.

Mesin menghasilkan tenaga maksimum 12,6 kW / 9.000 rpm dan torsi maksimum 14,4 Nm / 7.000 rpm.

Halaman:

Editor: Galuh Widoera Prakasa

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X