PALEMBANG, AYOINDONESIA.COM -- Gubernur Sumsel, H. Herman Deru, menunjukkan perhatiannya yang luar biasa terhadap Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Sumsel.
Bahkan Herman Deru mengajak para Bupati/Walikota se-Sumsel serta pihak-pihak terkait lainnya untuk mendorong perkembangan UMKM ini.
"Saya meminta kepada semua pihak untuk mendorong UMKM Sumsel agar berkembang," ungkap Herman Deru saat membuka Sriwijaya Expo 2023 di Dinning Hall JSC, Rabu kemarin malam, Rabu 24 Mei 2023.
Baca Juga: 2 Penyebab Saldo PIP Kemdikbud Masih Kosong walau Sudah Dapat SK Nominasi
Tidak hanya itu, Herman Deru berharap melalui Sriwijaya Expo ini, produk UMKM dapat dikenal secara luas, bukan hanya di dalam daerah tetapi juga secara nasional, sehingga dapat bersaing di pasar global.

"Harapan saya adalah kegiatan seperti ini akan mendorong perkembangan UMKM Sumsel. Kegiatan semacam ini tidak hanya diadakan menjelang hari-hari besar seperti perayaan HUT Pemprov Sumsel saja. Kita harus terus melaksanakan kegiatan ini sejalan dengan kemampuan kita, baik sebagai individu maupun instansi," terangnya.
Melihat adanya Sriwijaya Expo yang diadakan setiap tahun, Herman Deru merasakan kemajuan yang signifikan bagi para pelaku UMKM ini.
Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Poco F5 Pro, Smartphone Flagship dengan Harga Terjangkau
Oleh karena itu, Herman Deru mengingatkan dinas yang bertanggung jawab untuk memberikan pembinaan kepada UMKM agar produk yang dihasilkan memiliki kualitas yang tinggi.
Selain itu, produk-produk tersebut juga harus didaftarkan dalam E-katalog agar konsumen mendapatkan informasi tentang barang yang mereka butuhkan.
"Kepada Bupati/Walikota, saya mengajak untuk terus mendukung UMKM dalam memproduksi barang berkualitas mulai dari hulu sampai hilir. Tanpa dukungan ini, kemajuan kita akan terhambat," ujarnya.
Baca Juga: Game Marathon Besutan Bungie, Bakal Tambahkan Ekstrasi PvP di Versi Terbarunya
Tidak hanya itu, sebagai bentuk perhatian kepada UMKM, Herman Deru juga meminta Himbara (Himpunan Bank Milik Negara) dan BUMN/BUMD untuk mempermudah pelaku usaha dalam mendapatkan modal kredit, seperti Kredit Usaha Rakyat (KUR).
"Ikut serta para instansi vertikal yang terlibat, agar terus memberikan bantuan dalam bidang keahlian mereka. Jika perlu, adakanlah studi banding ke daerah lain," tutup Herman Deru.
Artikel Terkait
Herman Deru Lihat Lahat Semakin Maju, Bupati: Minta Perhatian Gubernur Sumsel Dilanjutkan
Herman Deru: Karnaval Mobil Hias Bukan Hanya Hibur Masyarakat dan Jadi Ajang Promosi Kekayaan Budaya Sumsel
Sekda Sumsel: Gerakan Hari Kebangkitan Nasional Dimotori Gerakan Bernama Boedi Oetomo, ini Catatannya
Herman Deru Berharap Komnas Ham Meningkatkan Literasi Kadarkum di Masyarakat Sumsel
Pemprov Sumsel Perkuat Lagk Program GSMP, Karena Mampu Turunkan Angka Stunting, ini yang Dilakukan