Pemkot Bandung Salurkan BLT BBM ke 15 Ribu KPM, Anggarkan Rp7 M untuk Bantuan 3 Bulan

- Selasa, 29 November 2022 | 14:46 WIB
Penyaluran BLT BBM di Kota Bandung. (Ayobandung.com/Irfan Al-Faritsi)
Penyaluran BLT BBM di Kota Bandung. (Ayobandung.com/Irfan Al-Faritsi)

AYOINDONESIA.COM -- Pemerintah Kota Bantung menggelontorkan dana senilai Rp 7 miliar yang akan digunakan untuk bantuan langsung tunai (BLT) BBM.

BLT BBM senilai Rp 7 miliar itu akan dibagikan kepada 15.280 keluarga penerima manfaat.

Sementara untuk penyalutan BLT BBM dilakukan kepada masyarakat yang terkena dampak dari kenaikan harga BBM.

Baca Juga: BSU 2022 Segera Ditransfer ke Rekening Penerima, Cek Cara Dapat BLT Subsidi Gaji Tahap 6

Wali Kota Bandung Yana Mulyana saat ditemui di Kantor PT Pos Indonesia di Jalan Asia Afrika menyebutkan jika pihaknya menyalurkan bansos BLT BBM.

"Alhamdulillah hari ini kita mulai menyalurkan bansos bagi warga terdampak kenaikan BBM," ujar Yana Selasa 28 November 2022.

Total penerima BLT BBM di Kota Bandung sendiri mencapai sekitar 115 ribu. Di mana 98 ribu di antaranya dibantu oleh pemerintah pusat.

Kurang lebih terdapat 15 ribu yang masih belum mendapatkan BLT BBM. Seperti dikutip dari Republika -- jaringan Ayoindonesia.com.

Baca Juga: Pengaturan BBM Subsidi untuk Keadilan Masyarakat; Sudah Tepatkah?

Yana menyebutkan, pihaknya bersama DPRD Kota Bandung sepakat untuk menganggarkan bantuan untuk 15 ribu penerima manfaat.

Dimana, nilai untuk BLT BBM yang diberikan kepada 15 ribu penerima manfaat tersebut, Rp 150 ribu per bulan kurun waktu tiga bulan.

"Jadi 15 ribu orang ini yang dianggarkan APBD Kota Bandung. Nilainya Rp 150 ribu per bulan sama dengan pemerintah pusat. Dianggarkan Rp 7 miliar. Oktober, November dan Desember dibayar sekaligus," terangnya.

Selanjutnya, Yana juga mengatakan enyaluran BLT BBM bekerja sama dengan PT Pos Indonesia.

Baca Juga: Perbedaan BSU dan BLT BBM, Simak Penjelasan Kemnaker Berikut Ini

Halaman:

Editor: Mutiara Rizka Maulina

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X