Game Garuda Riders Bikin Kagum Orang Indonesia, Intip Bocoran Gameplay Kerennya

- Selasa, 24 Januari 2023 | 15:43 WIB
Game Garuda Riders jadi salah satu game menarik yang mencampurkan budaya kuno dan modern ini ternyata dikembangkan di Indonesia.  (Istimewa)
Game Garuda Riders jadi salah satu game menarik yang mencampurkan budaya kuno dan modern ini ternyata dikembangkan di Indonesia. (Istimewa)

AYOINDONESIA.COM -- Apakah kamu sering bermain game? Selain menyenangkan, ternyata game bisa mengasah kreatifitas, melatih koordinasi tangan dan mata, serta meningkatkan kemampuan untuk memecahkan masalah.

Tingginya antusias dari para pemain inilah yang memotivasi para pengembang untuk menciptakan game-game baru.

Artikel ini akan membahas tentang Game Garuda berdasarkan informasi yang dilansir dari laman beritateknologi.com. Game ini ternyata merupakan salah satu game buatan Indonesia yang mengadaptasi sebuah novel berjudul sama.

Baca Juga: Syarat dan Ketentuan Berlaku, Hanya Siswa dengan Kategori Ini yang Boleh Mengikuti Pendaftaran SPAN PTKIN

Selain menarik, game ini juga sarat dengan kisah dan tokoh-tokoh ternama dari sejarah kerajaan nusantara.

Games Garuda Adaptasi dari Novel Garuda Riders

Sebuah novel pewayangan karya A.R. Wirawan yang terbit pada tahun 2013 adalah sumber ide dari novel ini. Novel ini bermaksud untuk mengajak para pembacanya yang berasal dari generasi muda, agar kembali menikmati cerita dari dunia pewayangan melalui pengemasan yang modern.

Novel ini merupakan buku pertama dari trilogi kisah The Adventures of Wanara. Trilogi tersebut terdiri dari Garuda Riders, Rise of Asura, dan Holy Wanara Returns. Ketiga novel tersebut menceritakan tentang siklus kehidupan manusia yang digambarkan melalui senja, malam, dan fajar.

Baca Juga: Link Nonton Bungo Stray Dogs Season 4 Episode 4: Kasus Pembunuhan Begitu Samar

Tak hanya berhasil mengangkat filosofi dan budaya Indonesia, novel ini juga sarat dengan imajinasi dan kreativitas menarik dari penulisnya. Penyajian nilai-nilai dari budaya lokal pun sarat dengan gaya modern masa kini. Dengan demikian, para penikmatnya yang berasal dari generasi muda tentu mudah memahaminya.

Game Garuda Riders Indonesia

Mechanimotion Entertainment adalah perusahaan yang mengembangkan game-game dan animasi di Indonesia. Perusahaan ini bermarkas di Kota Surabaya, Jawa Timur. A.R. Wirawan dan Bonnie Soeherman mendirikan perusahaan ini, tepatnya pada tahun 2012.

Melalui kerja samanya dengan Elven Games (dulunya dikenal dengan Elventales), perusahaan ini mengembangkan Game Garuda Riders buatan Indonesia. Setelah Mechanimotion menyelesaikan keseluruhan universe dari proyek ini, Elven Games pun mendesain digital comic interactive dan game pada iOS dan Android.

Game Garuda adalah game yang bertujuan untuk memperkenalkan budaya Indonesia pada dunia serta menumbuhkan semangat nasionalisme bagi kalangan muda. Itulah sebabnya pihak developer mengemas game ini dengan menarik melalui percampuran unsur sejarah dan modernnya.

Halaman:

Editor: Aris Abdulsalam

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X